
SATUKANAL.com, KEDIRI– Puluhan kiriman karangan bunga berdatangan, untuk menyambut kedatangan korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air asal Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Sabtu (23/01/2021).
Karangan bunga yang datang sejak Minggu lalu, semakin ramai di satu hari terakhir. Linda, yang juga tetangga korban mengatakan kiriman karangan bunga terakhir diketahui dari maskapai Pesawat Sriwijaya Air, Jumat (22/01/2021) malam.
Tragedi kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ-182 hilang kontak pada rute Jakarta-Pontianak, Sabtu (9/01/2021). Menelan korban asal Kediri yakni ibu (Rahmania Eka Nanda, 40 tahun) dengan dua anak perempuan (Fazzila Ammara, 6 tahun, dan Fathima Ashalina, 2,5 tahun).
“Iya, karangan bunga berdatangan sejak Minggu yang lalu. Semakin banyak datang tadi malam dari Sriwijaya Air,” ungkap tetangga korban, Linda, Sabtu (23/01/2021).
Selain itu jajaran Polres Kediri turut melakukan penjagaan ketat di kediaman rumah duka Rahmania. IPDA Sapto W menyampaikan jumlah pengamanan sebanyak 1 pleton atau kisaran 30 personil dari tim Sabhara, Satlantas, Reserse Polres Kediri.
Terlihat keluarga dan kerabat korban menunggu di rumah duka untuk menyambut kedatangan jenazah yang direncanakan datang hari ini, Sabtu (23/01/2021) siang. Selanjutnya jenazah akan dilakukan pemakaman secara langsung di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tulungrejo Pare.
Menurut informasi keluarga, hingga saat ini Sabtu (23/01/2021), pukul 12.00, jenazah korban masih dalam perjalanan dari Juanda Surabaya menuju Kabupaten Kediri.
Pewarta: Anis Firmansah
Editor: Redaksi Satukanal