Satukanal.com, Nasional– Pemain film Puisi Cinta yang Membunuh diperankan oleh sejumlah artis tanah air kenamaan. Salah satunya adalah Mawar Eva de Jongh yang sekaligus sebagai film horor pertamanya. Nantinya, Mawar Eva de Jongh akan beradu akting dengan Ayu Laksmi.
Puisi Cinta yang Membunuh’ mengangkat kisah tentang Ranum. Ranum yang selalu terperangkap kata-kata indah dari laki-laki. Kemudian Laki-laki itu mengkhianatinya, dan hidup lelaki itu berakhir di tangan sesosok misteri.
Drama keluarga Ranum terpilih dalam intrik, situasi puitik, romantis, dan seketika berubah penuh teror. Film horor yang puitis karya dari sang sutradara sekaligus penulis, Garin Nugroho diisi dengan adegan yang mengagetkan dan suasana yang mencekam.
Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh
Film Puisi Cinta yang Membunuh ini juga sekaligus menjadi film horor pertama Garin Nugroho. Lantas, siapa saja pemain film Puisi Cinta yang Membunuh? Peran seperti apa yang dilakoni oleh masing-masing pemain? Simak ulasannya berikut.
1. Mawar Eva de Jongh
Pemeran utama dalam film ini adalah Mawar Eva de Jongh. Ia berperan sebagai karakter Ranum di Film Puisi Cinta yang Membunuh. Mawar Eva sendiri dikenal sebagai seorang aktor yang serba bisa.
Tak hanya pandai beradu akting, ia juga dikenal pandai bernyanyi. Penasaran dengan peran Mawar Eva di film ini? Saksikan Film Puisi Cinta yang Membunuh di bioskop di kota anda.
2. Messi Gusti
Pemain film Puisi Cinta yang Membunuh berikutnya adalah Messi Gusti yang berperan sebagai Ranum Kecil. Messi Gusti merupakan aktris cilik asal Indonesia yang lahir pada 5 Desember 2010. Sebelum menjadi aktris, ia berprofesi sebagai model cilik sejak usianya 2,5 tahun.
3. Baskara Mahendra
Baskara Mahendar dalam film Puisi Cinta yang Membunuh berperan sebagai Hayat. Baskara Mahendra Putra akan beradu peran dengan Mawar de Jongh sebagai lawan mainnya.
Sebelum berperan dalam film ini, Baskara Mahendra Putra telah sukses bermain di beberapa film lainnya. Penasaran aktor tampan yang berperan sebagai Hayat di film Puisi Cinta yang Membunuh? Saksikan film Puisi Cinta yang Membunuh.
4. Morgan Oey
Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh selanjutnya adalah Morgan Oey yang berperan sebagai Rendy. Morgan Oey sendiri mengawali karirnya melalui dunia musik dan ia tergabung dengan boyband SMASH sejak tahun 2010.
Setelah tiga tahun bersama SMASH, kemudian ia memutuskan keluar pada 25 September 2013. Setelah keluar, pria kelahiran Singakwang ini bergabung dengan manajemen artis Avatar88 di awal 2004 dan bermain di film pertamanya yang berjudul Assalamualaikum Beijing (2014).
5. Raihaanun
Salah satu Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh yang menarik perhatian adalah Raihaanun. Dalam film besutan sutradara senior Garin Nugroho ini, Raihaanun berperan sebagai tokoh yang bernama Anna.
Munculnya Raihaanun dalam film ini membuat publik bertanya-tanya siapakah sosoknya sebenarnya. Raihaanun adalah salah satu aktris berprestasi kebanggaan Tanah Air.Dua Piala Citra FFI (Festival Film Indonesia) pun pernah ia raih
6. Ayu Laksmi
Kemudian ada Ayu Laksmi yang berperan sebagai Laksmi. Sosok Ayu Laksmi sendiri mulai dikenal publik berkat perannya di film Pengabdi Setan. Meski baru memulai debut aktingnya di tahun 2008, namanya kerap hadir dalam beberapa judul populer tanah air.
Kini ia kembali hadir menunjukkan bakat aktingnya di film horor garapan Garin Nugroho. Bagaimana peran Ayu Laksmi dalam film Puisi Cinta yang Membunuh? Saksikan penampilannya di bioskop di kota anda.
7. Kelly Tandiono
kemudian ada Kelly Tandiono sebagai salah satu Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh. kelly Tandiono berperan sebagai Deren. Deren sendiri dalam film ini adalah karaketr lesbi.
Hal ini sempat disoroti oleh publik, di mana film Puisi Cinta yang Membunuh ini disebut mengkampanyekaan LGBT. Namun, pernyataan ini dibantah oleh sang sutradara.
8. Yayu Unru
Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh berikutnya adalah Yayu Unru. Sosok yang sudah lama malang melintang di dunia seni peran ini turut ambil peran di film Puisi Cinta yang Membunuh. Yayu Unru merupaakan seorang aktor kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 4 Juni 1962.
9. Fergie Brittany
Fergie Brittany adalah aktris pendatang baru yang bermain dalam film horor Puisi Cinta yang Membunuh. Fergie Brittany berperan sebagai Ninin. Ia juga merupakan cucu dari presenter kenamaan almarhum Bondan Prakoso.
Pemilik nama lengkap Fergie Giovanna Brittany adalah aktris yang lahir pada tanggal 25 Februari. Ia diketahui adalah anak dari pasangan Edwin Wowor dan Marison Fon Raket. Fergie Brittany memiliki darah keturunan Indonesia dan Belanda serta diketahui menganut agama Kristen.
10. Unique Priscilla
Unique Priscilla merupakan salah satu aktor kenamaan tanah air yang sudah cukup lama berkarir di dunia seni pran. Kali ini, Unique Priscilla turut mengambil peran di film horor Indonesia yang berjudul Puisi Cinta yang Membunuh.
11. Imelda Therinne
Dalam film dengan genre thriller ini, Imelda diketahui berperan sebagai seorang ibu dari dua anak kembar bernama Ranum dan Ranting.
12. Cindy Nirmala
Cindy Nirmala berperan sebagai Fans Mantram. Cindy Nirmala sendiri. Cindy Nirmala (lahir 23 Januari 1997) merupakan pemeran dan model berkebangsaan Indonesia. Cindy mengawali kariernya di dunia hiburan Indonesia dengan membintangi sebuah iklan arahan Rudi Soedjarwo yang dikemas dalam bentuk film pendek
13. Eduwart Manalu
Eduwart Manalu berperan sebagai Ayah Ranum dalam film Puisi Cinta yang Membunuh. Eduwart pertama kali tampil sebagai seorang aktor pada tahun 2006, dengan memerankan salah seorang pengawal Raja Creon dalam mitologi Yunani Kuno Antigone yang dipentaskan di Gedung Kesenian Jakarta
Selama berkarier di dunia swni peran dari tahun 2006 sampai sekarang, Eduwart telah terlibat dalam empat pementasan teater. Setelah menekuni dunia teater selama belasan tahun, Eduwart mulai terjun ke dalam film layar lebar besutan Lukman Sardi, yakni Di Balik 98. Dalam film tersebut, Eduwart memerankan tokoh politikus kontroversial Indonesia, Amien Rais.
14. Izabel Jahja
Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh selanjutnya yakni Izabel Jahja. Ia berperan sebagai Ellen dalam film Puisi Cinta yang Membunuh. Isabel Yahya, yang juga dikenal sebagai Izabel Jahja (lahir 5 Februari 1976) adalah pemeran, model, editor, dan presenter berkebangsaan Indonesia keturunan Minangkabau dan Prancis.
Izabel memulai kariernya sebagai seorang model catwalk pada usia dua belas tahun, yakni pada 1988. Selain berkarier di dunia hiburan, Izabel juga berprofesi sebagai seorang editor di Harper’s Bazaar sejak tahun 2010 dan A+ sejak tahun 2003
15. Samo Rafael
Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh yang terakhir ada Samo Rafael. Samo rafael berperan sebagai Mantram dalam film Puisi Cinta yang Membunuh.
Sebelumnya kalian perlu tahu bahwa Samo Rafael adalah seorang model. Ia adalah salah satu model dari The A Team Jakarta. Kemudian ia mulai merambah ke dunia musik dan seni peran.
Nah, itulah ulasan mengenai Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh.